Memiliki rumah gaya villa Bali adalah impian banyak orang yang mendambakan hunian dengan nuansa tropis dan estetika tradisional yang elegan. Desain ini menggabungkan unsur alam dengan arsitektur khas Bali yang menonjolkan material alami seperti kayu, batu alam, serta tata ruang terbuka yang menghubungkan interior dan eksterior secara harmonis. Selain itu, ciri khas villa Bali adalah adanya taman tropis dan kolam renang yang menambah suasana relaksasi. Gaya ini cocok bagi mereka yang ingin menciptakan hunian nyaman dengan sentuhan budaya dan keindahan alam Bali.
Topik Artikel
Bersantai di Rumah Gaya Villa Bali
Penat dan lelah setelah seharian beraktivitas menaikkan tingkat stress terutamanya di perkotaan. Berlibur atau setidaknya menikmati suasana liburan pasti diinginkan banyak orang. Namun tidak semua orang dapat sering meluangkan waktu untuk berlibur. Bahkan waktu weekend seringnya dihabiskan di rumah. Solusinya, hadirkan saja nuansa berlibur di rumah.
Memiliki rumah dengan selera desain pribadi merupakan impian setiap orang. Apalagi jika hunian tersebut dapat memenuhi segala kebutuhan, mulai dari privasi, kenyamanan, hiburan hingga estetika.
Tren dekorasi rumah bertema liburan atau resort kini semakin diminati oleh masyarakat. Beberapa orang bahkan mengubah rumahnya dengan konsep villa Bali yang indah.
Tak hanya penggiat dekorasi rumah, konsep rumah model villa Bali ini juga banyak diikuti oleh developer sebagai tema hunian. Bagi Anda yang ingin mengaplikasikan desain rumah khas Bali di rumah pribadi, berikut beberapa inspirasi yang wajib Anda lihat.
Dekorasi Khas Rumah Gaya Villa Bali
Sebelum membangun rumah model villa ala Bali, ingatlah esensi dari desain rumah tropis modern ini. Biasanya desain ini berkonsep open space, earth tone dan penggunaan jendela besar. Selain itu, dekorasi rumah seringkali merupakan hasil perpaduan antara batu alam, kayu dan dekorasi khas Bali lainnya.
Mendesain rumah seperti villa sebenarnya tidak terlalu rumit. Material yang bisa Anda pilih adalah batu alam dan kayu solid. Jika tidak memungkinkan untuk menggunakan elemen kayu di seluruh ruangan, alternatifnya adalah menggantinya dengan ubin keramik dengan pola serupa.
Aplikasi Vertical Garden
Agar lebih menarik, Anda bisa memajang dekorasi unggulan dari Pulau Dewata seperti patung, payung khas Bali, dan kain bermotif khusus. Tak perlu terlalu mewah, nuansa pulau Bali pun bisa Anda keluarkan melalui konsep sederhana. Selain pernak-pernik bertema Pulau Dewata, ternyata dekorasi seperti vertical garden menjadi salah satu ciri rumah villa di Bali yang menonjol. Tidak hanya membuat rumah menjadi lebih estetis, dekorasi seperti ini dapat membuat rumah menjadi asri dan indah.
Desain Minimalis Modern & Rustic
Desain villa Bali selanjutnya adalah desain rumah minimalis modern yang dilengkapi dengan kolam renang mini. Kolam renang menjadi fitur yang menarik jika diterapkan pada konsep villa hunian. Tidak harus besar, buat kolam renang mini yang cocok untuk area rumah.
Gaya arsitektur rustic dapat diaplikasikan pada interior rumah dengan nuansa alam dari material kayu, batu, metal dan penggunaan warna natural.
Konsep open space juga sangat cocok diterapkan pada konsep rumah gaya villa Bali pada lahan sempit. Tentunya model desain open space ini menawarkan banyak keuntungan, mulai dari area yang lebih luas dan sirkulasi udara yang lebih sehat.
Atap Tradisional
Jika Anda memang menyukai desain rumah bergaya villa tradisional Bali, rancang hunian Anda dengan atap alang-alang. Kreasi ini bisa dibilang cukup menarik, karena atap alang-alang merupakan bahan utama arsitektur villa tradisional. Selain itu, secara estetis, atap alang-alang akan menambah keindahan desain rumah seperti villa di Pulau Dewata.
Selain alang-alang, Anda bisa memamerkan rumah bergaya Bali tradisional dengan menggunakan atap jineng. Jineng atau klumpu adalah atap tradisional Bali yang melengkung, atau menyerupai lumbung tua. Beberapa villa di Bali sering menggunakan atap ini untuk memberikan suasana tradisonal dan romantis. Selain itu, secara tidak langsung kita bisa menghemat biaya dekorasi dan renovasi dengan atap ini.
Gazebo Sebagai Pemanis
Konsep bungalow bergaya Bali tidak akan lengkap tanpa kehadiran gazebo yang berkarakteristik, yang tentunya akan menambah pesona rumah Anda. Gazebo Bali didesain dengan bahan khusus dengan pola mahkota di atas atapnya. Anda bisa menempatkan gazebo di taman depan rumah atau di samping kolam renang.
Konsultasi Arsitektur Rumah di Mulia Arsitek
Konsultasikan kebutuhan dan keinginan Anda tentang desain bangunan dengan tim kami di Mulia Arsitek untuk mendapatkan desain interior dan eksterior terbaik. Hubungi Admin di WA kami, wa.me/628112648986