Nilai-nilai Islam memang sudah sepantasnya untuk seorang muslim terapkan ke dalam kehidupannya. Penerapan ini adalah kewajiban, sebagaimana perintah Rasulullah untuk menerapkan islam secara kaffah. Dalam proses menuju tersebut, tentu banyak lika-liku yang dihadapi, dan itu pasti sudah hal yang wajar.
Namun, berusaha untuk tetap menjadi lebih baik dari sebelumnya, pastilah tetap kita lakukan sebagai seorang muslim. Untuk menerapkanya, setiap orang pasti memiliki cara dan pemahaman yang berbeda. Di dalam arsitektur, nilai-nilai islam juga tidak bisa dilepaskan begitu saja.
Arsitektur kontemporer juga telah menyatu memahami nilai-nilai islam untuk diterapkan sebagai proyek akhir berupa desain. Salah satunya proyek desain tersebut adalah desain rumah muslim, yang jadi program andalan Mulia Arsitek.
Salah satu yang ditekankan dalam desain rumah muslim dari Mulia Arsitek adalah ruang tamu islami. Berikut adalah penjelasan desain ruang tamu yang bisa menerapkan nilai-nilai Islam, atau bisa disebut dengan ruang tamu islami.
Topik Artikel
Ruang Tamu Islami, Haruslah Terpisah Dengan Ruang Keluarga
Islam mengajarkan umatnya untuk bisa menjaga privasi, dan salah satu penerapan di dalam desain interior adalah dengan membuat ruang tamu menjadi terpisah dengan ruang keluarga. Pemisahan antara kedua ruang ini tentunya untuk menjaga privasi baik dari ruang tamu, atau dari ruang keluarga.
Tentunya, kita tidak menginginkan adanya pembicaraan dengan tamu yang terganggu akibat anak-anak yang berlarian ke ruang tamu. Begitu juga sebaliknya.
Akses Masuk Yang Berbeda Di Ruang Tamu Islami
Masih berkaitan dengan privasi, sebisa mungkin untuk menerapkan akses masuk yang berbeda untuk tamu dan anggota keluarga yang akan masuk ke rumah. Perpisahan akses ruang masuk ini tentunya juga sebagai langkah untuk menjaga privasi.
Anggota keluarga yang baru pulang ke rumah, tidak harus sampai mengganggu pembicaraan tamu karena “numpang lewat”.
Memberikan Akses Tambahan Berupa Toilet Khusus Tamu
Berikutnya adalah dengan memberikan toilet khusus di ruang tamu. Pemberian toilet khusus di ruang tamu, ini juga akan memudahkan tamu ketika mereka ingin buang hajat.
Desain toilet khusus untuk tamu ini juga memberikan solusi bagi Sahabat yang terkadang rishi karena tamu harus sampai area belakang untuk mendapatkan akses toilet.
Tambahan Kamar Tidur Tamu
Berikutnya adalah dengan memberikan ruangan khusus untuk kamar tidur tamu. Bersifat opsional, namun Sahabat bisa menggunakan ruangan ini untuk menyambut tamu-tamu spesial seperti saudara yang jauh dari kampung, keponakan, sepupu dan lain-lain.
Mulia Arsitek juga telah memberikan beberapa inspirasi kamar tidur tamu yang bisa Sahabat contek.
Penambahan Dekorasi Dinding Tema Islami
Yang terakhir namun punya peran untuk mempertegas konsep islami di ruang tamu adalah menggunakan dekorasi dinding tema islami. Sahabat bisa menggunakan kaligrafi indah, atau poster-poster yang memiliki pesan mendalam mengenai ajaran islam.
Ide untuk menggunakan figura juga bisa jadi alternatif anti mainstream.
Itulah penjelasan detail tentang ruang tamu yang sekaligus memudahkan Sahabat dalam menerapkan nilai-nilai Islam. Apabila Sahabat ingin konsultasi lebih lanjut tentang konsep desain rumah muslim ini lebih lanjut, hubungi Mulia Arsitek.
Kami Mulia Arsitek, adalah mitra terbaik dalam menyelesaikan kebutuhan properti Sahabat, terkhusus untuk daerah Daerah Istimewa Yogyakarta dan sekitarnya.
Untuk informasi selengkapnya, sahabat bisa mengunjungi website kami, yaitu di www.muliaarsitek.com, serta Instagram dan Facebook, Mulia Arsitek. Atau dengan menghubungi admin kami, di 0811-264-8986.